Monday, April 10, 2017

Potensi Wisata Pabrik Gula Gondang Baru

Potensi Wisata Pabrik Gula Gondang Baru
Beranjak dari ajaran tata nilai kearifan lokal dalam proses produksi gula sebagaimana inti dari abstraksi diatas nampaknya keberadaan gula, petani, dan pabrik gula memiliki hubungan yang sinergis dan strategis untuk dilakukan pengembangan (diversifikasi) yang tidak hanya berorientasi pada motif ekonomi (keuntungan) semata akan tetapi juga mengajarkan secara massif kepada khalayak tentang pentingnya keberlanjutan industri gula bagi generasi muda sebagai tonggak generasi pembangunan dimasa yang akan datang.


Memang harus ditingkatkan pentingnya kepedulian institusi untuk menciptakan keselarasan lingkungan dan sosial bagi peningkatan diversifikasi industri gula dalam skala lokal, regional, nasional, bahkan internasional melalu strtaegi pengembangan industri gula yang berlandaskan pada wisata kesejarahan pabrik gula nusantara.
HOME STAY


Sebagai salah satu peninggalan penjajah (Belanda), Pabrik Gula Gondang Baru ini dapat menjadi  alternatif wisata sejarah yang menarik di Jawa Tengah khususnya Kabupaten Klaten, mengingat bangunan pakbrik itu sendiri dan berbagai peninggalan kuno nan klasik seperti lokomotif tua dan mesin-mesin tua pembuat gula pada masa itu tentunya.

MUSEUM GULA


Peninggalan-peninggalan tersebut dimanfaatkan dengan baik. Baru-baru ini pengelola pabrik gula tersebut mengembangkan wisata menarik untuk masyarakat diantaranya :
1.      Kunjungan kebun tebu dan Pabrik,
2.      Museum dan Perpustakaan,
3.      Auditorium,
4.      Home Stay,
5.      Alat Transportasi Pengangkut Tebu Tempo Dulu,
6.      Coffee Shop dan
7.      Green Park merupakan area bermain untuk anak-anak.
8.      Loko Uap dapat digunakan mengangkut pengunjung yang ingin mengelilingi area pakbrik gula tersebut.

LOKO


 Selain untuk berwisata, tempat ini ternyata juga dapat dijadikan untuk :
ü  foto pre-wedd bagi yang menginginkan konsep foto kuno klasik,
ü  Pernikahan atau acara-acara yang lain karena di Pabrik Gula Gondang Baru juga menyewakan tempat yang sangat cocok dan tepat buat acara tersebut,
ü  Syuting Film,
ü  Syuting Video Clip, dll.

GREEN PARK


Sekarang di tahun 2017 management mengembangkan usaha dibidang kuliner dengan konsep yang berbeda, diantaranya :
 Resto Gondang Baru, dengan suasana klasik bangunan dan foto – foto lama. 
Sekarang d'Gonba Resto sudah mulai dengan formasi kerja yang baru, dengan tampilan penyajian, porsian, serta cita rasa masakan yang bisa bersaing dengan restoran yang lain, selain itu juga ada penambahan menu yang lain, dari minuman, snack, dan makan besar.

SOTO AYAM / SOTO SAPI
se

NASI GORENG SEDERHANA
NASI GORENG SPECIAL
NASI GORENG TERI
NASI GORENG MERCON


JUICE MIX DAN MENDOAN



TAHU CRISPY


BAKMI KUAH / GORENG
BIHUN KUAH / GORENG
CAP CAI KUAH / GORENG


SEMUA Menu d'Gonba Resto harganya semua
" TERJANGKAU "
jadi jangan takut datang mencoba,
 saya yakin anda tidak akan kecewa, 
JANGAN LUPA JUGA AJAK TEMENNYA


ü  Angkringan, dengan suasana taman yang sejuk dan nyaman.



⇦Back         Next⇨

No comments:

Museum Gula Jawa Tengah

MUSEUM Banyak daerah memiliki pabrik gula. Tapi hanya Klaten, Jawa Tengah yang memiliki Museum Gula. Beragam koleksinya dapat membuat kit...